Kurang Tidur Penyebab Ngemil !

20.48
Informasi Kita - Tidak kita sadari, apabila kurang tidur dapat membuat seseorang ingin makan cemilan atau snack. Bahkan snack dengan kadar tinggi kalori. Peneliti dari Universitas Chicago membuktikannya. Peneliti telah mengungkapkan, orang yang kurang tidur lebih sering merasa lapar. Di penelitian dari jurnal SLEEP, orang – orang yang kurang tidur lebih memilih makanan seperti snack tinggi lemak, snack manis atau asin, yaitu keripik, permen, dan biskuit.

“Kurang dalam hal tidur meningkatkan sistem endocannabinoid, adalah senyawa kimia yang sama dengan bahan aktif ganja, untuk meningkatkan keinginan makan,” kata Dokter Erlin Hanlon Universitas Chicago yang dikutip The Telegraph.

Dalam hal ini akhirnya membuat orang tak mampu menahan rasa makanan lezat dan tinggi kalori. Walaupun kalori yang 90 persen per hari telah terpenuhi.

Penelitian ini menunjukan efek kurang tidur, adalah meningkatkan nafsu makan paling kuat di sore hari. Walau telah makan dengan porsi berat 2 jam yang lalu.dalam hal ini dia yang kurang tidur masih merasa lapar.


Keinginan makan meningkat sangat signifikan dan kita sulit mengontrol kebiasaan itu. Bahaya kita memilih snack tinggi kalori dengan lebih dari 50 persen. Kebiasaan inilah yang dapat meningkatkan berat badan. Akhirnya kurang tidur dan obesitas terikat erat dalam hubungan ini.

Editor : IK Owner
Sumber : The Telegraph

Artikel Terkait

Previous
Next Post »